Memilih gaya rambut tidak hanya penting untuk kaum wanita saja, tetapi juga para pria. Dengan memilih style yang tepat dengan bentuk wajah tentu akan membuat tampilan menjadi lebih enak dipandang.

Style yang dapat dipilih saat ini juga sangat bervariasi sehingga dapat disesuaikan dengan karakter wajah. Berikut ini adalah beberapa style yang bisa dijadikan inspirasi untuk kaum pria.

Inspirasi Model Gaya Rambut Pria

1. Undercut

Tipe potongan pertama adalah potongan undercut. Style ini sampai saat ini masih banyak peminatnya. Pasalnya, potongan undercut memang tidak pernah gagal untuk membuat penampilan pria tambah keren. Undercut sendiri merupakan sebuah hari cut di mana bagian bawah rambut dipotong tipis. Sementara di bagian atas tebal.

Potongan undercut dapat digunakan pada berbagai macam jenis rambut. Oleh karena itulah, style undercut masih banyak dijadikan pilihan oleh kaum lelaki. Selain modelnya simpel, gaya ini juga dapat membuat pengguna memiliki tampilan menjadi segar, praktis, dan pastinya simple.

2. Buzz Cut

Gaya berikutnya yang bisa dijadikan pilihan bagi para pria adalah Buzz Cut. Buzz cut mempunyai tampilan mirip dengan potongan khas dari para anggota militer. Buzz cut akan mencukur habis rambut hingga tingginya mencapai satu sampai dua cm saja.

Pada saat Anda memakai style ini, disarankan untuk tidak menggunakan warna cat cerah. Menggunakan warna hitam merupakan pilihan paling pas. Penampilan akan menjadi lebih natural namun tetap memberikan kesan keren.

3. Crew Cut

Apabila Anda menginginkan style classic, Crew Cut merupakan pilihan tepat. Pasalnya, Crew Cut sudah pernah populer di abad 18. Secara umum, terdapat dua macam crew cut, yaitu versi dari Amerika dan juga Eropa. Pada versi Eropa, potongan dibuat berseragam dengan ketinggian tidak lebih dari 1,5 cm. Sementara versi Amerika, pada bagian belakang sampai samping dibuat tipis.

Crew Cut sangat cocok dipilih bagi Anda yang mempunyai jenis rambut keriting ataupun ikal. Dengan memilih potongan ini, penampilan akan terlihat memiliki volume.

Itulah beberapa model rambut pria terbaik untuk dijadikan pilihan. Terlepas dari banyaknya model bisa yang dipilih, menemukan model yang pas dengan bentuk kepala dan wajah tentu lebih penting. Hal itu karena selain dapat meningkatkan percaya diri, memilih model yang tepat dapat membuat lebih nyaman.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *